Showing posts with label Tadisi Menolak Bala. Show all posts
Showing posts with label Tadisi Menolak Bala. Show all posts

Budaya & Tradisi: Menolak Bala, Baureh dan Berharap Berkah

KARU:  
Menolak Bala, Baureh dan Berharap Berkah
 
Bila saja kita berada di kota Sawahlunto. Ada baiknya mampir ke desa Balai Batu Sandaran. Desa ini berada dalam administratif Kecamatan Barangin. Berada diatas perbukitan, menjadikan desa ini memiliki udara yang sejuk dan bentang alamnya nan eksotik menyejukkan pandangan mata.Jalan mendaki dan menurun serta jurang dan dinding bukit menjadikan tantangan sekaligus keelokan bentangan alam desa ini. Desa Balai Batu Sandaran dapat ditempuh dengan kendaraan roda dua (sepeda motor) maupun roda empat (mobil). Kondisi jalan cukup baik dan lebar dengan aspal dan sebagian beton.